Foto bersama setelah Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2023

Foto bersama setelah Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada hari Ahad, 1 Oktober 2023 di UPT SD Negeri Sumberjo.

Guru UPT SD Negeri Sumberjo

Foto Bersama Guru-guru UPT SD Negeri Sumberjo Sutojayan Blitar.

Kepala UPT SD Negeri Sumberjo saat upacara bendera

Kepala UPT SD Negeri Sumberjo, Bapak Rudi Hartono, S.Pd saat membacakan teks naskah Proklamasi dalam Upacara Bendera.

Kepala UPT SD Negeri Sumberjo menyerahkan hadiah pemenang lomba

Bapak Rudi Hartono, S.Pd saat Kepala UPT SD Negeri Sumberjo menyerahkan hadiah pemenang lomba pada acara Maulid Nabi Muhammad saw.

RUDI HARTONO, S.Pd

Bapak Rudi Hartono, S.Pd Kepala UPT SD Negeri Sumberjo Sutojayan Blitar.

Senin, 29 Juli 2024

Pawai Ta'aruf Memperingati Tahun Baru Hijriyah 1 Muharam 1446H

Pawai Ta'aruf Memperingati Tahun Baru Hijriyah 1 Muharam 1446H


WWW.SDNSUMBERJO.SCH.ID ~ Jum'at, 26 Juli 2024 siswa-siswi UPT SD Negeri Sumberjo mengikuti kegiatan pawai ta'aruf dalam rangka Memperingati Tahun Baru Hijriyah 1 Muharam 1446H. Kegiatan dimulai dengan do'a bersama dan menyantap hidangan khas suro atau tahun baru hijriyah berupa nasi dan lauk dalam wadah "takir plontang", takir plontang adalah wadah nasi dengan daun pisang yang diberikan hiasan janur atau daun kelapa muda. 

Setelah makan bersama kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian tausiyah keagamaan dengan materi seputar Peringatan Tahun Baru Hijriyah. Taushiyah disampaikan oleh GPAI UPT SD Negeri Sumberjo yang sebelumnya telah ada sambutan oleh Kepala UPT SD Negeri Sumberjo.



Setelah selesai makan bersama dan tausiyah maka dilanjutkan dengan kegiatan pawai ta'aruf. Pawai ta'aruf dengan mengendarai kereta api mini ini dilaksanakan mengelilingi seluruh Kecamatan Sutojayan. Pawai ta'aruf ini ditujukan untuk lebih mengenalkan UPT SD Negeri Sumberjo kepada masyarakat yang ada di Kecamatan Sutojayan.

Share:

Selasa, 16 Juli 2024

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2024/2025

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2024/2025

Upacara Pembuka MPLS 2024-2025

WWW.SDNSUMBERJO.SCH.ID ~ Tahun ajaran baru 2024/2025 hari pertama masuk dimulai tanggal 15 Juli 2024. Seperti tahun-tahun sebelumnya di awal tahun ajaran dilaksanakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) terutama untuk siswa kelas I. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di UPT SD Negeri Sumberjo dilaksanakan mulai tanggal 15 Juli 2024 sampai dengan 20 Julo 2024.

Penyematan kartu tanda peserta MPLS

Dalam Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) ini terdapat serangkaian kegiatan yang ditujukan untuk mengenalkan lingkungan sekolah sebagai masa transisi dari TK/PAUD ke SD.


Kepala Sekolah, Pendidik dan Tenaga Kependidikan serta Siswa-siswi UPT SD Negeri Sumberjo 


Upacara bendera

Kepala Sekolah, Pendidik dan Tenaga Kependidikan



Share:

Fanspage FB

Diberdayakan oleh Blogger.

Pages